GoBetawi.com - Sejarawan dan pemerhati budaya Betawi JJ Rizal saat mengadiri acara “Indonesia Youth Confrence 2014, sabtu. Menilai bemo merupakan ikon kendaraan di tanah Betawi sehingga perlu di menjadi perhatian.
“Bemo itu kendaraan ikonik Jakarta, harus diperhatikan jangan dimusnahkan “ tegasnya.
Banyak titik di DKI Jakarta yang memerlukan bemo, kendaraan beroda tiga ini dinilai masih disukai dan dibutuhkan sebagai transportasi bagi warga Jakarta.
Di Bendungan Hilir belum lama ini para supir bemo menyampaikan ke Pemerintah DKI Jakarta untuk tetap mempertahankan kendaraan ini beroperasi di Jakarta meskipun harus trayeknya dibatasi.
Rizal juga mengusulkan agar Bemo bisa di remajakan, seperti bajaj yang kini tersedia dengan bahan bakar gas. (den)
0 Response to "@JJRizal : Bemo itu kendaraan ikonik Jakarta, Jangan dimusnahkan!"
Posting Komentar